Beri Hadiah Buat Yang Melanggar Aturan
Saya sering mengatakan biasanya orang sukses melakukan hal-hal dengan cara yang berbeda. Misalnya saja, di saat kebanyakan orang men-interview calon karyawan satu per satu, saya malah men-interview 30 orang sekaligus.
Di saat hotel-hotel lain tidak memperbolehkan karyawannya menginap, saya malah mempersilahkan dan memerintahkan seluruh karyawan saya untuk menginap di hotelnya sendiri. Bagaimana caranya bisa tau apa yang dirasakan oleh tamu kalau tidak pernah menjadi tamu?
Begitu pula dengan peraturan!!
2 hari yang lalu, seorang karyawan The Rich Hotel Yogyakarta bernama Wisnu, terpaksa mengambil butter (mentega) dari meja buffet tamu untuk membuatkan telur kesukaan saya. Dia “membengkokkan” peraturan untuk memberikan service terbaik untuk customernya!!
Bahkan sang GM The Rich sendiri, Pak Bambang bercerita bahwa beliau pernah diberikan reprimand (surat peringatan) karena perjuangan beliau memberikan service yang above and beyond (luar biasa) kepada tamu-tamu dari Jepang. Reprimand yang akhirnya ditarik kembali oleh superior officer dari kantor pusat.
Karyawan saya sendiri, Sri Wahyuningsih pernah masuk ke dapur, dan membuat sendiri minuman hangat untuk tamu. Tanpa bill sama sekali. Dia membuat sendiri dan mengantarkan sendiri, padahal dia bahkan bukan petugas restoran. Dia bahkan sedang tidak bertugas. Dia lakukan untuk tamu yang sedang sakit.
Orang-orang yang melanggar peraturan seperti ini, di dunia biasa harus diberikan hukuman. Namun seperti saya sampaikan, orang-orang sukses melakukan hal-hal dengan cara yang berbeda.
Anda mau sukses? Berikan penghargaan kepada karyawan anda yang ‘membengkokkan’ peraturan demi customer. Karena mereka adalah pahlawan di perusahaan anda. Saya sungguh-sungguh. Buat penghargaannya dan praktekkan!!
Anda Setuju?!?
Salam Dahsyat untuk HeRo anda!
Anda boleh menggunakan artikel ini di newsletter, website atau publikasi, dengan syarat tetap melampirkan kalimat lengkap di bawah dengan link aktif ke website:
Copyright, Hendrik Ronald. Digunakan dengan izin. Hendrik Ronald adalah Trainer dan Coach Service Excellence. Untuk mendapatkan pelatihan dan artikel lainnya, silakan kunjungi www.HendrikRonald.com